INIBANTEN. COM – PLN meningkatkan pengawasan terhadap sistem kelistrikan demi memastikan keselamatan masyarakat, terutama saat musim hujan. Hasilnya, hingga kini belum ada laporan korban jiwa akibat sengatan listrik selama musim hujan 2025.
“Kami terus melakukan pemantauan ketat dan respons cepat untuk mencegah kecelakaan listrik di wilayah terdampak. Prosedur keamanan kami terapkan secara ketat, terutama di daerah rawan banjir,” ujar Tim Leader K3L UID PLN DKI Jakarta wilayah Cempaka Putih, Thomas Anggoro, pada Rabu, 12 Maret 2025.
Menurut Thomas, PLN telah menerapkan sejumlah strategi untuk menjaga keselamatan masyarakat. Salah satunya dengan bekerja sama dengan BMKG dalam memantau debit air dan potensi banjir. Selain itu, PLN juga rutin melakukan pemeriksaan dan pengamanan jaringan listrik di rumah warga, fasilitas umum, serta pompa air.
“Kami pastikan instalasi listrik di area terdampak tetap aman. Langkah ini penting untuk mencegah bahaya akibat arus listrik,” tambahnya.
Keberhasilan PLN dalam mencegah korban jiwa mendapat apresiasi dari pengamat sosial, AriSumarto Taslim.
Ari menilai upaya pemadaman listrik di daerah terdampak serta edukasi kepada masyarakat sebagai langkah efektif dalam mengurangi risiko kecelakaan listrik.
Namun juga pentingnya peningkatan sistem peringatan dini dan respons darurat, terutama di wilayah rawan bencana.
AriSumarto Taslim menekankan perlunya sinergi antara PLN, pemerintah daerah, dan warga agar keselamatan tetap terjaga tanpa mengganggu pasokan listrik secara luas.