INIBANTEN.COM – Masjid Istiqlal kini secara resmi menggandeng Le Minerale berkolaborasi untuk mendukung kemajuan produk asli milik Indonesia. Peresmian kolaborasi ini disepakati oleh kedua belah pihak dalam penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang dilaksakan di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat, 9 Agustus 2024.
Sebagai ikon masjid Indonesia, Istiqlal bukan hanya menjadi panutan umat Islam dalam urusan agama, namun mengambil peran sebagai wadah kebangsaan, termasuk membangun semangat nasionalisme rakyat. Oleh karenanya, sebagai perwujudan semangat nasionalisme yang bertujuan untuk mendukung kemandirian Indonesia termasuk kemajuan produk asli milik Indonesia.
Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A. mengatakan, “Di hari Jumat yang penuh kebaikan ini, kami melangkah bersama Le Minerale dalam upaya mendukung kemajuan produk asli milik Indonesia. Istiqlal sebagai masjid Indonesia yang menjadi panutan masjid lainnya beserta umat, kami berharap kerjasama ini juga dapat menjadi perwujudan semangat nasionalisme untuk mendukung kemandirian Indonesia.”
Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A. juga menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan wujud nyata dalam menjalankan Fatwa MUI No 14/Ijtima’ Ulama/VIII/2024 tentang ‘Prioritas Penggunaan Produk Dalam Negeri’. Sehingga Masjid Istiqlal memutuskan untuk bekerjasama hanya dengan produk asli milik Indonesia. Alhasil, kesepakatan kerjasama tersebut pun mendapat apresiasi dari MUI yang turut disampaikan dalam acara tersebut.
“MUI menyambut baik kerjasama ini karena sejalan dengan fatwa MUI yang mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memprioritaskan penggunaan produk dalam negeri. Kami mendukung keputusan Istiqlal untuk bekerjasama dengan Le Minerale dan berharap diikuti oleh masjid-masjid lain di Indonesia. Sebab, untuk memperkuat bangsa, diperlukan kolaborasi antar semua elemen, diantaranya seperti yang dilakukan oleh Masjid Istiqlal dan Le Minerale ini,” ungkap Wakil Sekjen MUI Arif Fahrudin.
Arif Fahrudin juga menegaskan, “MUI berharap kerjasama Istiqlal dan Le Minerale akan memperkuat bangsa, terutama dari dominasi asing yang bisa berpengaruh terhadap niai agama dan akhlak bangsa masyarakat serta mendorong kemajuan produk asli milik Indonesia demi kebaikan Indonesia.”
Di waktu yang sama, Marketing Director Le Minerale, Febri Satria Hutama mengungkapkan, “Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Masjid Istiqlal. Sebagai produk asli milik Indonesia, Le Minerale bangga dipilih oleh Masjid Istiqlal, yang merupakan masjid negara, ikon dan kebanggaan umat muslim Indonesia.”
Febri menyatakan berkomitmen untuk menjalankan bisnis sesuai dengan nilai-nilai pancasila dan kebangsaan, dan berusaha untuk menginspirasi generasi Indonesia untuk memiliki nilai dan norma kebangsaan yang kuat.
“Kami yakin kerjasama ini terjadi karena kesamaan visi dan misi antara Le Minerale dan Masjid Istiqlal yaitu untuk mewujudkan semangat nasionalisme dan berkebangsaan. Bukan hanya sebagai penggerak ekonomi, sebuah perusahaan juga memiliki kontribusi dalam mengembangkan nilai kebangsaan. Oleh karenanya, sebagai produk asli millik Indonesia dan produk nasional, kami juga yakin bahwa kerjasama ini dapat memajukan produk asli milik Indonesia.”
Le Minerale sebagai mitra strategis Masjid Istiqlal berharap kerjasama ini dapat memberikan kontribusi dan dampok yang positif kepada umat Islam Indonesia secara umum, dan secara khusus di Istiqlal melalui berbagai kegiatan, di antaranya: umroh marbot, beasiswa anak marbot, peremajaan, pusat kuliner Istiqlal, Jumat Berkah, pembagian makan siang gratis bagi mereka yang membutuhkan di lingkungan Istiqlal dan Ramadhan Festival.
“Program ini kami harapkan dapat menginspirasi, memotivasi dan sekaligus meningkatkan nilai keagamaan dan kedekatan terhadap Tuhan YME” tutup Febri.