INIBANTEN.COM – Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri berhasil menangkap kartel narkoba asal Meksiko di Filipina, yang selama ini menjadi buronan Badan Narkotika Nasional (BNN).

Kadivhubinter Polri, Irjen Pol Krishna Murti, menyatakan bahwa penangkapan ini merupakan hasil kerjasama antara BNN, Interpol, dan Kepolisian Filipina. Dalam operasi tersebut, tim berhasil menangkap seorang warga negara Australia.

“Alhamdulillah, operasi penangkapan buronan narkoba anggota Kartel Sinaloa Meksiko berhasil. Penangkapan ini berkat kerjasama antara Polri (Divhubinter), BNN, Interpol, dan Kepolisian Filipina yang berhasil menangkap WN Australia di Filipina,” ujar Krishna Murti dalam akun Instagram pribadinya @krishnamurti_bd91, Kamis, 16 Mei 2024.

Jenderal bintang dua ini mengungkapkan bahwa pelaku merupakan bagian dari jaringan penyelundupan narkoba di wilayah Asia.

Atas keberhasilan penangkapan ini, Kadivhubinter menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, terutama Kepolisian Filipina.

“Terima kasih kepada rekan-rekan polisi Filipina dan juga kepada seluruh counterpart internasional atas kerjasama yang baik selama ini,” pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini