INIBANTEN.COM – Rumah salah seorang warga di Jalan Haji Hasan, Kelurahan Sawah Lama, Ciputat Timur,  Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tiba-tiba riuh. Jadi tontonan warga lainnya. Juga ada anggota Kepolisian.

Penghuninya, H (67 tahun). Rumahnya jadi tontonan, akibat ulahnya sendiri. Berawal ribut mulut dengan mantan istri, lalu wanita tadi memberitahu aktivitas sehari-hari H yang sesungguhnya ke warga lain. Yakni mantan suaminya itu dukun santet.

Saat warga mendatangi kediaman H, mereka menemukan puluhan foto dengan kondisi tercoret merah, ada juga yang tertusuk, ada pula bagian mata foto bolong seperti tertusuk benda tajam. Ada sekitaran puhan foto.

Polres Tangerang Selatan (Tangsel) juga menemukan sejumlah senjata api (senpi) hingga granat oada saat penggeledahan, Minggu, 3 Maret 2024.

“Ada seorang laki-laki yang diduga paranormal atau dukun. Dengan informasi rumah terduga dukun digerebek oleh warga, lalu piket Polsek Ciputat Timur dipimpin oleh Pawas melaksanakan cek TKP,” ungkap Kasie Humas Polres Tangsel AKP Wendi Afrianto, Senin, 4 Maret 2024.

Senpi yang disita, yakni jenis revolver, defender, serta beberapa butir peluru. Ada pula dua buah magazin, dua dus peluru kaliber 7 milimeter/isi 41 butir, satu dus peluru kaliber 9 milimeter/isi 25 butir, satu dus peluru kaliber 9 milimeter isi 19 butir.

Serta enam butir peluru revolver, satu dus peluru kaliber 6,35 milimeter isi 18 butir, satu sarung senjata warna hijau, dan satu buah holster warna hijau, dan satu granat nanas.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini