Inibanten.com – Sebuah video seorang pria berambut ikal berpakaian kaos merah tersebar di media sosial (medsos). Pria ini bernama Heru Prastio (23 tahun).
Sosok ini ternyata pelaku yang memutilasi Ayu Indraswari (34 tahun) yang mayatnya ditemukan di wisma Anggun, Jalan Kaliurang, Yogyakarta.
Yang dimutilasi Heru Prastio merupakan janda dua anak. Dia dibunuh pada Minggu 19 Maret 2023 dengan tubuh terpotong menjadi tiga bagian besar serta sedikitnya 62 potongan kecil.
Dalam video itu Heru mengungkapkan pengakuannya. Dia kenal korban
melalui aplikasi Facebook, dan pernah melakukan hubungan intim.
Heru ingin mengajak Ayu Indraswari kembali bertemu. Dan mereka akhirnya menuju ke TKP pembunuhan, yakni wisma Anggun usai keduanya berjumpa di RS Bethesda.
“Masuk kamar, lalu saya berbincang-bincang sebentar. Saya tanya, uangnya sekarang atau nanti? Dia bilang nanti saja. Dia saya suruh menungging, saya raba-raba, tangan kanan saya pegang pisau. Lalu digorok,” ujar Heru di video itu.