Inibanten.com – Sabtu 21 Januari 2023 sejarah tercipta. Selama ini dunia sepak bola memakai kartu kuning dan merah untuk mendisiplinkan pemain atas pelanggaran.
Kedua kartu itu mulai dipakai pada Piala Dunia 1970 guna menekan jumlah pelanggaran dan gangguan saat pertandingan berlangsung.
Nah, untuk pertama kalinya dalam dunia sepak bola, wasit bernama Catarina Campos mengeluarkan kartu putih di pertandingan Piala Antarklub Perempuan yang digelar di Estadio da Luz stadion, Portugal saat Benfica sedang unggul 3-0 atas Sporting.
Federasi Sepak Bola Portugal memperkenalkan kartu putih pada pertandingan sepak bola sebagai bagian dari rangkaian inisiatif baru, yaitu untuk meningkatkan nilai etis dalam olah raga.
Kartu putih ditunjukkan sebagai pengakuan wasit atas perilaku pemain dan ofisial klub yang baik dan sportif saat pertandingan berlangsung.
Menurut Sky Sports, Catarina Campos mengeluarkan kartu tersebut setelah seseorang di tribun jatuh sakit dan staf medis dari kedua tim dengan cepat membantunya.
Sekadar untuk diketahui, saat ini kartu putih hanya digunakan di Portugal.